Bupati Takalar Pimpin Apel Pasca Lebaran, Dorong Disiplin dan Pelayanan Publik

Bupati Takalar Pimpin Apel Pasca Lebaran, Dorong Disiplin dan Pelayanan Publik

Bupati Takalar. Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye pimpin apel perdana pasca Lebaran Idul Fitri 1446H/2025M

inetnews.co.id — Mengawali hari pertama kerja usai libur panjang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye, memimpin langsung Apel Gabungan Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Kabupaten Takalar, Selasa (8/4/2025) di Lapangan Upacara Kantor Bupati Takalar.

Apel gabungan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Takalar, Sekretaris Daerah (Sekda), para pejabat struktural dan pengawas, serta seluruh staf ASN lingkup Pemkab Takalar.

BACA JUGA : bupati takalar vicon panen raya padi bersama presiden prabowo simbol keberhasilan musim tanam

Dalam arahannya, Bupati Daeng Manye menegaskan pentingnya perubahan pola pikir dan peningkatan kualitas diri seluruh ASN setelah menikmati libur panjang. Ia menekankan bahwa disiplin dan semangat kerja harus menjadi prioritas utama dalam pelayanan kepada masyarakat.

“Kita harus lebih baik dari sebelumnya, terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tepat waktu dalam kehadiran, giat dalam bekerja, dan jangan lupakan kerapihan dalam berpakaian serta kelengkapan atribut ASN,” tegasnya.

Tak hanya itu, Bupati juga menyampaikan pentingnya peran ASN dalam mendukung visi dan misi Kabupaten Takalar 2025–2030, yaitu: “Takalar Maju, Berdaya Saing Melalui Ekonomi Digital”. Ia berharap dengan memanfaatkan digitalisasi, potensi unggulan daerah dapat diperkenalkan secara luas ke publik nasional maupun internasional.

“Digitalisasi adalah jembatan menuju daya saing. Dengan program unggulan ini, kita harapkan Takalar lebih dikenal dan masyarakatnya lebih sejahtera,” lanjutnya.

Bupati Firdaus juga menyerukan gerakan kebersihan di lingkungan kerja dan wilayah kota Takalar, sebagai bagian dari upaya menjadikan kota lebih indah, bersih, dan nyaman.

BACA JUGA : bupati takalar dukung revitalisasi koperasi fundamental ekonomi masyarakat

“Saya tidak mau lagi melihat sampah berserakan, baik di kantor, jalan, maupun lingkungan sekitar. Mari jaga kebersihan dan tata kota kita bersama-sama,” katanya penuh semangat.

Mengakhiri sambutannya, Bupati mengajak seluruh ASN untuk mulai perubahan dari hal-hal kecil seperti pelayanan yang cepat, ramah, dan solutif bagi masyarakat.

“Mari kita tata birokrasi mulai dari hal kecil. Jadilah ASN yang responsif, ramah, dan mengedepankan pelayanan yang terbaik,” tutupnya.

Usai apel gabungan, kegiatan dilanjutkan dengan Halal Bihalal antara Bupati, Wakil Bupati, Sekda, dan seluruh ASN Kabupaten Takalar, sebagai bentuk mempererat silaturahmi setelah Idul Fitri

Hms/ID

Follow Berita Inetnews.co.id di Google News

Exit mobile version