Baru 2 Bulan Menjabat, Bupati Takalar Daeng Manye Buktikan Aksi, 8 Traktor untuk Petani
inetnews.co.id – Komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Takalar dalam mendukung ketahanan pangan nasional terus ditunjukkan. Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye, bersama Wakil Bupati Dr. H. Hengky Yasin, resmi menerima bantuan delapan unit traktor roda empat dari Kementerian Pertanian, Jumat.(04/4/2025)
Bantuan ini merupakan hasil dari lobi dan perjuangan serius Bupati Daeng Manye selama dua bulan masa kepemimpinannya. Traktor tersebut rencananya akan diserahkan langsung kepada para kelompok tani pada Selasa, 8 April 2025 mendatang.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Takalar, Parawansa, menyampaikan rasa bangganya atas capaian cepat pemimpin daerahnya.
“Ini luar biasa. Dalam dua bulan, Pak Bupati sudah bisa menghadirkan bantuan langsung dari pusat. Insyaallah akan segera menyusul bantuan combine harvester dan jenis bantuan pertanian lainnya,” ungkapnya.
Dengan adanya tambahan alat pertanian modern ini, diharapkan produktivitas pertanian di Takalar meningkat signifikan, mempercepat cita-cita menuju swasembada pangan, serta meningkatkan kesejahteraan petani lokal.
Hms/ID