PWI Gowa Sambangi Kantor Kemenag Gowa Bahas HPN 2025 dan Hari Jadi PWI ke-79

Foto Bersama: Pengurus PWI Gowa Dengan Kakan Kemenag H. Jamaris dan Plt. Kasubag TU Kemenag Gowa, H. Tajuddin

inetnews.co.id  — Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Gowa yang dipimpin oleh Ketua PWI, Arman Kr. Sewang, melakukan kunjungan perdana ke Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Gowa pada Selasa (21/1/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus mengundang Kepala Kantor Kemenag Gowa, H. Jamaris, untuk hadir dalam pergelaran Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan Hari Jadi PWI ke-79 yang akan diselenggarakan bulan depan.

Kunjungan tersebut berlangsung penuh keakraban, di mana H. Jamaris menyambut langsung rombongan PWI Gowa bersama Kasubag TU. H. Tajuddin. Dalam pertemuan itu, Jamaris berbagi kisah masa lalunya sebagai seorang wartawan sebelum menjadi pegawai.

“Saya pernah juga jadi wartawan di salah satu koran terkemuka sebelum menjadi pegawai, waktu itu di masa Pak Syahrul Yasin Limpo(SYL) masih menjabat sebagai Bupati Gowa,” ungkap H. Jamaris.

Kunjungan Pengurus PWI Gowa ke Kantor Kemenag Gowa, Selasa (21/1/2025)

Dalam kesempatan itu, Jamaris menyampaikan rasa terima kasih atas undangan yang diberikan oleh PWI Gowa. Ia juga menyatakan komitmennya untuk mendukung suksesnya kegiatan tersebut meskipun agenda Kemenag Gowa cukup padat menjelang waktu pelaksanaan.

“Insya Allah, saya senang dan berterima kasih atas undangan PWI Gowa. Meskipun kegiatan kami nanti juga cukup padat, kami akan membantu agar kegiatan HPN 2025 serta Hari Jadi PWI ke-79 dapat berjalan dengan baik dan lancar,” ujar Jamaris.

Ketua PWI Gowa, Arman Kr. Sewang, berharap kehadiran Kakandepag Gowa dapat semakin menyemarakkan peringatan HPN 2025 yang bertepatan dengan Hari Jadi PWI ke-79.

“Kami sangat berharap Pak Kakan Kemenag Gowa bisa hadir sekaligus memeriahkan kegiatan kami pada tanggal 9 Februari 2025 mendatang,” ujar Arman.

Dalam kunjungan ini, Ketua PWI Gowa turut didampingi oleh Sekretaris PWI Gowa, Abdul Kadir, Kasi Pendidikan, Febrico, Kasi Siwo dan beberapa anggota PWI lainnya.

Editor: Id Mr

Follow Berita Inetnews.co.id di Google News

Exit mobile version