Pj Bupati Mubar Lantik Tiga Kades Pengganti Antar Waktu  Periode 2022 2026 

Pj Bupati Mubar Lantik Tiga Kades Pengganti Antar Waktu  Periode 2022 2026 

inetnews.co.id. Mubar- Tiga Kepala Desa pengganti antar waktu( PAW) sisa masa jabatan periode 2022- 2026 resmi di Lantik oleh Penjabat( PJ) Bupati Muna Barat ( Mubar) Dr. Bahri yang di laksanakan di Aula Kantor sekretariat Kantor Bupati, Kamis, 29 Desember 2022.

Adapun tiga Kepala Desa yang di Lantik hari ini adalah Kades Kasakamu Kecamatan Kusambi, Kades Sido Makmur Kecamatan Tikep,dan Kades Santigi Kecamatan Tiworo Utara.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Mubar Bahri, berharap kepada Kades yang di Lantik untuk membawah wajah desa dan pemikiran yang lebih luas untuk membawah pembangunan kearah yang lebih maju lagi.

” Kepada Kades yang di Lantik saya ucapkan selamat saya berharap kepada Kades yang baru di Lantik agar bekerja sesuai dengan regulasi dan perundang-undangan yang berlaku,” jelasnya.

Orang Nomor satu di Mubar ini dalam sambutanya menyampaikan kewajiban Kades sama dengan Bupati yang arahnya mentaati regulasi yang ada dan bekerja sesuai tupoksi.

Lanjutnya lagi tugas utama dari Kades meliputi tiga unsur yakni, pelayanan Publik, di bidang pemerintahan, pembangunan dan pemberdayaan.

” Sekali lagi saya menitip pesan kepada Kades terpilih agar selalu berkoordinasi dengan Pemda, Tokoh Agama, tokoh masyarakat dan selalu bermitra dengan BPD dan juga Pendamping Desa,” ungkapnya lagi.

Dengan PAW ini Bahri berpesan kepada Kades terpilih untuk segera menyusun APBDes karena akan memasuki Tahun 2023.

” Saya berharap kepada Kades yang baru di Lantik ini agar tidak sungkan-sungkan untuk berkordinasi dengan saya, waktu saya terbuka untuk para Kades,” imbuhnya lagi.

Untuk di ketahui Tiga Kades yang di resmi di Lantik hari ini periode 2022- 2026 yakni: La Ramuna Kades Kasakamu, Kurniati Kades Sido Makmur dan Herlis Kades Santigi.

Pewarta: Hirzan.

Leave feedback about this

  • Quality
  • Price
  • Service

PROS

+
Add Field

CONS

+
Add Field
Choose Image
Choose Video