inetnews.co.i d-— Suasana santai di sebuah warung kopi kawasan Sungguminasa mendadak berubah menjadi hangat dan penuh keakraban saat Kapolres Gowa, AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, secara spontan bergabung bersama sejumlah awak media yang tengah menikmati kopi sore, Senin (21/4/2025).
Didampingi Wakapolres Gowa Kompol Gani, Kapolres hadir tanpa agenda resmi. Ia langsung menghampiri meja para jurnalis, menyapa hangat, lalu duduk dan ikut menyeruput kopi bersama mereka. Momen tak terduga itu langsung mencairkan suasana, menjadikan warung kopi tersebut ajang pertemuan santai penuh canda dan diskusi ringan.
Baca Juga : polisi-tangkap-polisi-oknum-polres-pangkep-digerebek di kamar kost bareng istri orang di gowa
“Saya lewat, lihat teman-teman ngopi, jadi sekalian mampir. Sesekali ngobrol santai begini kan bagus juga,” ujar Kapolres sambil tersenyum.
Para jurnalis pun menyambut hangat kedatangan Kapolres. Mereka mengapresiasi sikap terbuka dan kekeluargaan yang ditunjukkan oleh pimpinan tertinggi di Polres Gowa tersebut.
Dalam suasana santai itu, obrolan pun mengalir dengan ringan membahas berbagai hal mulai dari perkembangan situasi keamanan di wilayah Gowa hingga pentingnya kolaborasi positif antara polisi dan media dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
Salah satu wartawan yang hadir mengungkapkan rasa hormatnya atas pendekatan yang ditunjukkan Kapolres.
“Kapolres sangat terbuka dan merangkul. Ini membangun kedekatan emosional yang positif antara polisi dan media,” ujarnya.
Baca Juga : tambang ilegal di dusun batu alang gowa dugaan ada pembiaran polres gowa dan polda sulsel
Kehadiran AKBP Muhammad Aldy Sulaiman di tengah para jurnalis menunjukkan gaya kepemimpinan yang humanis dan komunikatif. Hal ini menjadi wujud nyata dari sinergi yang kuat antara Polres Gowa dan insan pers, tak hanya dalam forum formal tetapi juga dalam suasana santai dan akrab.
Dengan pendekatan yang membumi, Kapolres Gowa terus menegaskan komitmennya dalam membangun kemitraan yang solid demi menciptakan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang aman, damai, dan kondusif di Kabupaten Gowa.
Editor : Hms/ID
Follow Berita Inetnews.co.id di Google News