inetnews.co.id – Kecelakaan lalulintas antara Pedagang sayur dan mobil truk yang mengakibatkan pedagang sayur tersebut luka luka, Peristiwa ini menyebabkan kemacetan panjang di jalan poros Bone-Makassar.
Kejadian tersebut melibatkan sebuah truk dan pedagang sayur dengan gerobak motor yang terjadi di Jalan MT Haryono, Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, pada Minggu pagi (20/4/2025) sekitar pukul 08.30 WITA.
Menurut keterangan saksi mata di lokasi kejadian, insiden bermula ketika arus lalu lintas sedang melambat. Truk bernomor polisi DW 8405 AI tengah melaju pelan menuju arah kota Bone. Di saat bersamaan, pedagang sayur yang mengendarai gerobak motor mencoba mendahului dari sisi kiri.
“Pedagang sayur itu ambil jalur kiri, mungkin mau cepat karena macet. Tapi gerobaknya panjang, nyangkut di bak belakang truk. Pas truknya maju, gerobaknya ikut terseret. Sayur, ikan, pisang, bumbu dapur, semua berhamburan di tengah jalan,” ujar seorang warga bernama Acok kepada wartawan, Minggu.(20/4/2025)
Baca Juga : misteri kematian pria di dalam angkot gowa polisi ungkap fakta
Pedagang tersebut langsung terjatuh ke aspal dan mengalami luka-luka. Dagangannya, yang ibarat pasar berjalan dengan berbagai kebutuhan dapur, tumpah ruah di jalan raya. Motor gerobak yang ia gunakan juga rusak berat.
Warga yang berada di lokasi langsung memberikan pertolongan pertama kepada korban. Sementara sopir truk, yang diketahui bernama Rizal, langsung diamankan warga agar tidak meninggalkan lokasi dan dimintai pertanggungjawaban.
“Saya bawa mobil truk 6 roda. Tiba-tiba pedagang itu muncul dari kiri, gerobaknya nyangkut, saya tidak lihat langsung. Pas saya jalan pelan, ternyata terseret,” kata Rizal.
Baca Juga : rocky-gerung-penetapan-hasto jadi tersangka langkah jokowi melemahkan megawati
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun kerugian materi cukup besar karena seluruh dagangan seperti tahu, tempe, telur, dan lainnya hancur tak bisa diselamatkan.
Hingga berita ini diturunkan, proses negosiasi damai antara pedagang dan sopir truk masih berlangsung. Sementara dari ihak kepolisian dari Satlantas Polres Bone belum tiba di lokasi kejadian saat mediasi berlangsung.
Editor : Mas/ID
Follow Berita Inetnews.co.id di Google News