SELAYAR, INETNEWS.CO.ID-Pemerintah setempat yang terdiri dari mereka Camat Pasimasunggu Nur Mawing. Sos. M. Si dan Kapolsek Iptu Daniel. SH serta Dan Ramil Kapten Inf. Zainuddin mengucapkan Selamat Datang kepada Dochtor Share RS. Apung DR. Lie Darmawang II di tanah Jampea.
Ucapan selamat datang ini disampaikan Pemerintah setempat lewat spanduk yang terpampang di salasatu pintu Gerbang Pelabuhan Jampea yang bertuliskan Pemerintah Kecamatan Pasimasunggu Mengucapkan Selamat Datang Dochtor Share RS. Apung DR. Lie Darmawang II di Tanah Jampea, Indonesia Maju Masyarakat Sehat.
Informasi kedatangan Dochtor Share RS Apung ini di sampaikan H. Abdullah. S. Kep. Ns dalam bincang santainya dengan Wartawan Media ini disela kesibukannya mempersiapkan penjemputan dari rombongan Dochtor Share RS. Apung ini.
“Benar pak , jika tidak ada halangan sudah dipastikan akan tiba dan sandar di Dermaga Pelabuhan Jampea besok sekitar Jam 09:00 pagi, Senin ( 5/6/2023) dengan jumlah rombongan sekitar 40 orang, besok setelah rombongan tiba, akan dijemput oleh segenap Unsur Pemerintah Kecamatan bersama masyarakat dan akan disambut dengan tarian oleh murid Sekolah Dasar sebelum acara pembukaan dimulai,” tutur H. Abdullah.
Berkaitan akan hal ini, Camat Pasimasunggu dan segenap jajarannya, Kepala Desa Kembangragi M. Ikbal , juga dari puskesmas bahkan Dirut RS. Pratama Jampea dr.g. Maya Tamara turun langsung melakukan persiapan penjemputan dan lokasi pembukaan kegiatan di terminal Pelabuhan Jampea, Minggu (4/4/2023).
Diketahui kalau kedatangan Dochtor Share R$. Apung ini di Jampae adalah dalam rangka kegiatan sosial berupa layanan kesehatan gratis termasuk operasi bedah dan mata Katarak sera layanan kesehatan lainnya.(**)