banner 728x250

Camat Ujung Pandang Berikan Sambutan Launcing Avatar Eksport Makassar

inetnews.co.id — Syahrial Syamsuri, S.IP., M.M., Camat Ujung Pandang menghadiri dan memberi sambutan dalam launching Avatar Esport Makassar.

Kegiatan ini bertempat di Tribun Lapangan Karebosi dan turut hadir pada kegiatan tersebut dr.Udin Shaputra Ketua FKKM Makassar yang juga sebagai Sekretaris KORMI Makassar dan stakeholder.

Dalam sambutannya Syahrial Syamsuri mengatakan, apresiasi kami berikan kepada Avatar Esport.

Ini karena telah menjadi wadah yang menampung para pemuda untuk bisa menyalurkan minat, bakat, serta energi positif mereka, ucapnya.

Sebagai Camat Ujung Pandang Syahrial Syamsuri berharap, “mudah – mudahan dengan adanya wadah ini bisa menjadi ajang menyalurkan bakat, ajang silaturahmi.”

“Selain itu, melalui wadah ini mampu menciptakan generasi yang berprestasi di bidang Esport,” pungkasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Isi Berita Ini Telah Dilindungi Hak Cipta Cess