inetnews.co.id — Camat Ujung Pandang Syahrial Syamsuri, S.IP., M.M., bersama Tripika dari unsur TNI – Polri kali ini menggelar Safari Ramadhan, Sabtu (01/04/2023).
Dalam Safari Ramadhan Camat Ujung Pandang didampingi Lurah dan jajaran melaksanakan kegiatan tersebut di Masjid Nurul Jalan Gunung Merapi, Kelurahan Pisang Utara.
Dalam Safari tersebut, Camat Ujung Pandang mengatakan kegiatan ini merupakan wadah untuk mempererat tali silaturahmi, ucapnya.
Ia juga menyampaikan agar bersama sama mensukseskan program Pemerintah Kota Makassar, salah satunya yaitu Jagai Anakta.
Turut mendampingi Camat Ujung Pandang Syahrial Syamsuri Lurah Pisang Utara Zainuddin, PJ. RT/RW dan tokoh masyarakat.(*)